Siapkan Dirimu! Puasa Ramadhan 2022 Tinggal Menghitung Jam, Simak Sidang Isbat Malam Ini

1 April 2022, 09:50 WIB
Ilustrasi sidang isbat untuk mengetahui awal puasa jatuh pada tanggal berapa. /PEXELS/@Lucas Pezeta

AKSARA JABAR - Puasa Ramadhan 2022, kini tinggal menghitung jam. PP Muhammadiyah melalui Maklumat Nomor 01/MLM/1.0/E/2022, bahwa awal puasa Ramadhan atau 1 Ramadhan 1443 H akan jatuh pada Sabtu, 2 April 2022.

Umat Islam di seluruh penjuru dunia, senantiasa menyambut bulan yang penuh berkah ini dengan suka cita.

Bahkan, tak jarang pula segenap umat muslim berlomba-lomba dalam memasang target ibadah yang akan mereka capai di bulan Ramadhan nanti.

Baca Juga: 1 Ramadhan 2022 Jatuh Pada Tanggal Berapa? Ini Jawaban Pemerintah dan Jadwal Sidang Isbat

Menyongsong Puasa Ramadhan 2022

Bulan Ramadhan, merupakan bulan yang penuh dengan keutamaan. Bulan dimana kitab suci Al-Qur’an diturunkan.

Pada bulan ini, Allah menurunkan berkah yang berlimpah. Bulan Ramadhan menjadi bulan yang penuh dengan pengampunan Allah.

Allah telah membukakan pintu surga dan menutup pintu negara, setan-setan pun diikat.

Beribadah di bulan Ramadhan, menjadi salah satu keutamaan yang sangat luar biasa. Karena Allah akan melipatgandakan amal ibadah kita.

Tak hanya itu saja, keutamaan bulan Ramadhan lainnya yakni adanya malam Lailatul Qadar, bulan Ramadhan menjadi bagian dari rukun Islam.

Luar biasanya lagi, doa yang dipanjatkan di bulan Ramadhan akan mustajab.

Selain itu, puasa bulan ramadhan memiliki pahala senilai dengan puasa selama 10 bulan.

Kegiatan di Bulan Ramadhan

Puasa Ramadhan 2022, mungkin tak jauh berbeda dengan bulan Ramadhan sebelumnya karena masih pandemi.

Namun, tak menghalangi kita untuk menyambut bulan ini dengan kegiatan yang seru dan bermanfaat.

Seperti ngabuburit bareng teman, berbagi takjil, hingga pasang twibbon Ramadhan.

Kapan 1 Ramadhan 2022 pemerintah?

Adapun jadwal 1 Ramadhan 2022 jatuh tanggal berapa, pemerintah melalui Kementeraian Agama (Kemenag) akan menentukan malam ini melalui sidang isbat.

Simak jalannya sidang isbat malam ini melalui live streaming TVRI dan YouTube Kemenag. Berikut link nontonnya:

TVRI : LINK

YouTube Kemenag : LINK.***

Editor: Tiara Maulinda

Tags

Terkini

Terpopuler