Destinasi Wisata Subang, Cek Harga Tiket Masuknya Disini

- 23 Agustus 2023, 19:27 WIB
Curug Cileat/
Curug Cileat/ /IG/@hey.novz

3. Curug Cibareubeuy

Selanjutnya ada Curug Cibareubeuy yang masih satu arah dengan Sari Ater Hot Spring Water. Untuk menuju curug ini kamu harus melakukan trekking, dan sebelum tiba di Curug Cibareubeuy, kamu akan melewati beberapa tempat wisata lain yang nggak kalah indahnya. Yakni:

-Curug Pandawa 5, dan
-Jabon Camping Area.

Untuk menuju Curug Cibareubeuy memang tidak mudah, kamu harus melakukan trekking terlebih dahulu dengan estimasi waktu sekitar 1 hingga 1,5 jam.

Baca Juga: Curug Koleangkak Subang, Tawarkan Pesona Curug Biru yang Cocok untuk Healing

Namun, keindahan alam di sepanjang perjalanan membuat kamu selalu bersemangat. Kamu pun bisa beristirahat di Curug Pandawa 5.

Lokasi: Desa Nagrak, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat. Tiket masuk: Rp. 10.000

4. Curug Koleangkak

Curug Koleangkak merupakan keindahan curug atau air terjun lain yang dimiliki Subang. Lokasi Curug Koleangkak sangat dekat dengan Sari Ater Hot Spring Water.

Curug Koleangkak disebut juga Curug Biru, karena jika tidak digunakan kolam di sekitar curug akan berwarna biru. Keseruan yang bisa kamu lakukan ialah dengan bermain air di kolam yang ada di sekitar curug, ataupun dengan melakukan kegiatan camping.

Halaman:

Editor: Iing Irwansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x