Hari Keenam Pertandingan Catur, Kontingen Subang Hujan Medali

- 12 November 2022, 16:56 WIB
Tim Catur Subang di Porprov Jabar XIV 2022.
Tim Catur Subang di Porprov Jabar XIV 2022. /Tiara Maulinda/Aksara Jabar/

AKSARA JABAR - Pertandingan Cabang Olahraga (Cabor) Catur di Porprov Jabar XIV 2022 sudah memasuki hari keenam. Kontingen Subang berhasil mengumpulkan medali dari dua kategori kelas yang dipertandingkan.

Ketua Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Subang, Ikin Nasikin menerangkan Subang sudah mengumpulkan satu medali emas, satu medali perak dan dua medali perunggu dari kategori catur kilat dan catur cepat.

“Sampai hari keenam ini Subang Alhamdulillah berhasil mendapatkan medali emas, perak, dan dua perunggu. Itu didapatkan dari dua kategori yang sudah selesai dipertandingkan yaitu catur kilat dan catur cepat,” ujarnya.

Baca Juga: Hari Kedua, Ini Jadwal Pertandingan Bridge Beregu Putra Porprov Jabar XIV 2022

Ikin menyebut kemungkinan bertambahnya medali masih cukup besar karena masih ada beberapa kategori yang akan dipertandingkan dalam satu minggu kedepan.

“Masih ada beberapa kategori lain yang akan dipertandingkan, jadi kemungkinan masih bertambah. Harapan kita sih begitu, doakan saja,” tambahnya saat ditemui di Aula Sangkuriang 1, Ciater, Subang.

Untuk itu dirinya meminta doa kepada masyarakat Kabupaten Subang agar seluruh atlet yang berlaga bisa tetap diberi kesehatan dan bisa menjaga semangat agar bisa meraih prestasi sepeti yang diharapkan.

Ikin juga mengungkapkan rasa bangganya kepada seluruh atlet yang sudah berjuang keras hingga hari keenam ini.

Baca Juga: Grand Master Irene Raih Emas Catur Cepat Perorangan Putri Porprov Jabar XIV 2022

Halaman:

Editor: Andi Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x