Gubernur Jawa Barat Salurkan Bantuan Total Rp2 Miliar untuk Korban Banjir di Kota Sukabumi

- 19 Februari 2022, 19:50 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat mengecek kondisi rumah warga terdampak banjir bandang di Kampung Tugu Kelurahan Jaya Raksa. Sabtu 19 Februari 2022.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat mengecek kondisi rumah warga terdampak banjir bandang di Kampung Tugu Kelurahan Jaya Raksa. Sabtu 19 Februari 2022. /Humas Jabar/

AKSARA JABAR – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyalurkan bantuan keuangan untuk membantu rehabilitasi rumah warga terdampak banjir di Kampung Tugu Kelurahan Jaya Raksa, Kecamatan Baros, Kota Sukabumi yang terjadi pada Kamis, 17 Februari 2022 lalu.

Total Bantuan senilai Rp2 Miliar berasal dari Rp1,5 Miliar bantuan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat, dan sisanya berasal dari dana ummat.

“Nantinya buat rehabilitasi pembangunan sedang dihitung dulu oleh aparat terkait setempat. Bantuan dari Pemda Prov Jabar Rp1,5 miliar ditambah Rp500 juta dari zakat-zakat orang baik yang menitipkan ke saya jadi total Rp2 miliar,” ujar Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat mengecek kondisi rumah warga terdampak banjir bandang di Kampung Tugu Kelurahan Jaya Raksa. Sabtu 19 Februari 2022.

Baca Juga: Link Nonton Live Streaming Indosiar Persija vs Persik di Jadwal TV Indosiar Hari Ini 19 Februari 2022

Dikatakan dia, kedatangannya ke lokasi bencana selain memberikan bantuan total Rp2 Miliar juga untuk mengecek kesiapan posko tanggap darurat, dan posko kesehatan.

 “Kedatangan kami ke lokasi terdampak untuk mengecek kesiapan fasilitas tanggap darurat, posko kesehatan, dan posko utama terkait pusat informasi telah disediakan demi kebutuhan warga,” imbuhnya.

Selain itu Gubernur Jawa Barat juga ingin memastikan kondisi warganya tetap aman dan sehat berkat pertolongan pertama yang dilakukan oleh BPBD Kota Sukabumi dan Pemkot Sukabumi.

Baca Juga: Aktris Laura Basuki Terima Penghargaan Silver Bear for Best Berlin, Aktris Hingga Produser Ucapkan Selamat

Untuk itu, dia meminta Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana dan Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi agar merespons bencana ini dengan melakukan tindakan tanggap darurat mengangkat material oleh alat-alat berat yang melanda rumah warga.

Halaman:

Editor: Igun Gunawan

Sumber: Humas Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x