Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri, Keluarga hingga Anak, Lengkap dengan Artinya

- 19 April 2023, 15:46 WIB
Ilustrasi - niat Zakat Fitrah untuk diri sendiri, anak, istri, keluarga, hingga mewakilkan orang lain lengkap dengan artinya.
Ilustrasi - niat Zakat Fitrah untuk diri sendiri, anak, istri, keluarga, hingga mewakilkan orang lain lengkap dengan artinya. /Foto : Pizabay/

AKSARA JABAR - Zakat Fitrah merupakan salah satu kewajiban umat muslim yang dilakukan menjelang hari raya Idul Fitri.

Setiap umat muslim diharuskan membayar Zakat Fitrah baik laki-laki, perempuan, anak-anak, orang dewasa, budak, dan orang yang merdeka.


Namun, ketika melakukan Zakat Fitrah, terdapat bacaan niat yang patut diucapkan.

Niat dalam melakukan Zakat Fitrah untuk diri sendiri, keluarga, dan anak tentu berbeda.

Baca Juga: Apa Keutamaan Malam Nuzulul Quran? Simak Penjelasannya

Dalam artikel ini tersaji niat Zakat Fitrah untuk diri sendiri, keluarga, anak, istri, serta yang mewakilkan.

Berikut bacaan niat Zakat Fitrah lengkap beserta artinya.

Niat Zakat Fitrah

 

1. Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri ‘an nafsi fardhan lillahi ta’ala

Artinya: Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku sendiri fardu karena Allah Ta'ala.

2. Niat Zakat Fitrah untuk seluruh Keluarga

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri anni wa an jami’i ma yalzimuniy nafaqatuhum syar’an fardhan lillahi ta’ala

Artinya: Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku dan seluruh orang yang nafkahnya menjadi tanggunganku fardhu karena Allah Ta'ala.

3. Niat Zakat Fitrah untuk Istri

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitrii 'an zaujati fardhan lillahi ta'ala

Artinya: Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk istriku fardhu karena Allah Ta'ala.

Baca Juga: Doa Niat Puasa Lengkap dengan Artinya

4. Niat Zakat Fitrah untuk anak laki-laki

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri ‘an waladi fardhan lillahi ta’ala

Artinya: ku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk anak laki-lakiku ...(sebutkan nama anak laki-laki), fardu karena Allah Ta'ala.

5. Niat Zakat Fitrah untuk anak perempuan

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri ‘an binti fardhan lillahi ta’ala

Artinya: Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk anak perempuanku... (sebutkan nama anak perempuan), fardu karena Allah Ta'ala.

6. Niat Zakat Fitrah untuk mewakilkan orang lain

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri ‘an (...) fardhan lillahi ta’ala

Artinya: Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk... (sebutkan nama orang yang diwakilkan), fardu karena Allah Ta'ala.

Demikian niat Zakat Fitrah untuk diri sendiri, anak, istri, keluarga, hingga mewakilkan orang lain.***

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x