Sinopsis Film USS Indianapolis: Men of Courage Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV

- 13 November 2020, 20:21 WIB
Sinopsis Film USS Indianapolis: Men of Courage Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV
Sinopsis Film USS Indianapolis: Men of Courage Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV /Tangkapan Layar IMDB/IMDB

AKSARAJABAR- Film USS Indianapolis: Men of Courage tayang malam ini pukul 21.30 WIB, Jumat 13 November 2020 di Bioskop Trans TV.

Sinopsis film ini mengisahkan awak kapal USS Indianapolis yang terjebak dalam laut Filipina setelah melakukan misi rahasia, yaitu mengirimkan bom atom untuk Perang Dunia II.

Film ini diangkat dari kisah nyata yang ditulis oleh Cam Cannon dan Richard Rionda Dela Castro dan disutradarai oleh Mario Van Peebles.

Baca Juga: Dana Pemulihan Ekonomi Nasional, Sri Mulyani: Sudah Terserap 55,1 Persen

Film bergenre drama sejarah ini dibintangi oleh Nicolas Cage, Tom Size More, Thomas Jhane, Matt Lanter, Brian Presley dan Cody Walker.

Sinopsis film USS Indianapolis: Men Of Courage

Pada tahun 1945, Kapal USS Indiana Polis yang dipimpin oleh Kapten Charles McVay (Nicolas Cage), mengangkut bom atom untuk mengebom Hiroshima pada perang Dunia II.

Namun pada tanggal 30 Juli 1945 saat berpatroli di laut Filipina, Kapal USS Indianapolis ditenggelamkan oleh kapal selam I-58 AL milik kekaisaran Jepang.

Total awak kapal Indianapolis berjumlah 890 orang. Dari jumlah tersebut 300 dibawa kedasar laut Filipina sementara yang lain naik keluar kapal.


Awak kapal terkatung- katang selama 5 hari dan sebagian ada yang dimakan ikan hiu.

Dari 890 orang yang tersisa hanya 316 orang. Atas kejadian tersebut Kapten McVay dipidana oleh militer Angkatan Laut AS. Meski bukti- bukti mendukung Kapten McVay tidak bersalah. Akhirnya Mcvay bunuh diri.

Alasannya adalah karena kejadian tersebut, dirinya dilecehkan karena banyak media yang memberitakan bahwa dirinya sebagai sebab tenggelamnya kapal USS Indianapolis.

Selengkapnya bisa disaksikan malam ini di Bioskop Trans TV pukul 21.30 WIB.***

Editor: Iing Irwansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah