Konser NCT Dream Jam Berapa, Apakah Tayang Live di TV? Jadwal Konser NCT Dream Hari Ini 4 Maret 2023

4 Maret 2023, 13:03 WIB
Link live streaming konser NST Dream hari ini 4 Maret 2023, apakah tayang di TV atau tidak. Cek informasinya di sini. /Instagram/ @dyandraglobal/

AKSARA JABAR - Konser NCT DREAM di Jakarta akan digelar mulai hari ini 4 Maret 2023. Konser ini bertajuk NCT DREAM TOUR THE DREAM SHOW 2: IN A DREAM.

Adapun konser NCT DREAM The Dream Show 2 di Jakarta ini akan berlangsung selama tiga hari yakni tanggal 4-6 Maret 2023.

Apakah konser NCT DREAM ini akan tayang di TV? Dan apakah ada link live streaming untuk menontonnya?

Baca Juga: Jam Tayang Jangan Bercerai Bunda Hari Ini, Ada Suriah vs Indonesia, Cek Jadwal RCTI Sabtu 4 Maret 2023

Konser NCT DREAM The Dream Show 2 akan dilaksanakan di Hall 5 dan Hall 6 Indonesia Convention Exihibition (ICE) BSD City, Tangerang, Jakarta.

Dengan demikian, konser NCT DREAM ini tidak akan tayang live di TV ataupun melalui platform live streaming.

Melansir laman Instagram Dyandra Global Entertainment yang merupakan promotor kegiatan ini, konser NCT DREAM akan dimulai pada Sabtu, 4 Maret 2023 dan selesai pada Senin, 6 Maret 2023 dengan waktu sebagai berikut:

- Sabtu 4 Maret 2023 pukul 18.30 WIB

- Minggu, 5 Maret 2023 pukul 18.30

- Senin, 6 Maret 2023 pukul 15.00 WIB

Baca Juga: Jam Tayang WSBK Mandalika 2023 Hari Ini Live di TV Trans7, Nonton Live Streaming Gratis di Sini

Konser NCT DREAM di Jakarta adalah konser solo kedua yang dilakukan oleh sub unit Renjun, Jaemin, Haechan, Mark, Chenle, Jeno, dan Jisung.

Jadwal Konser NCT DREAM Hari Pertama (4 Maret) dan Kedua (5 Maret)

- Penukaran tiket: 09.00 WIB sampai selesai

- Jam buka booth untuk merchandise: 09.00 - 18.30 WIB

- Pintu utama dibuka: 11.00 WIB

- Jam buka DREAMZone Area: 11.00 - 18.30 WIB

- Masuk hall konser: 16.30 WIB

- Konser dimulai: 18.30 WIB

Baca Juga: Mengoleskan Minyak pada Rambut Dapat Kurangi Ketombe, Mitos atau Fakta?

Jadwal Konser NCT DREAM Hari Ketiga (6 Maret)

- Penukaran tiket: 09.00 WIB sampai selesai

- Jam buka booth untuk merchandise: 09.00 - 20.00 WIB

- Pintu utama dibuka: 09.00 WIB

- Jam buka DREAMZone Area: 11.00 - 20.00 WIB

- Masuk hall konser: 13.00 WIB

- Konser dimulai: 15.00 WIB.***

Editor: Andi Permana

Tags

Terkini

Terpopuler