3 Pemain Persib yang Berpeluang Menjadi Top Skor di Piala Menpora 2021, Ezra Walian Salah Satunya

- 20 April 2021, 14:18 WIB
Pemain Persib Ezra Walian melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang PS Sleman.
Pemain Persib Ezra Walian melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang PS Sleman. /Tangkapan Layar IG @persib

AKSARA JABAR - Dua pemain Persib, Frets Listanto Butuan dan Ezra Walian, masing-masing sudah mencetak tiga gol di turnamen Piala Menpora 2021.

Tiga gol Frets Butuan di Piala Menpora dicetak saat menghadapi Bali United, Persita Tangerang dan PS Sleman.

Sedangkan Ezra Walian mengoleksi tiga golnya kala mengoyak jala gawang Persita Tangerang, Persebaya Surabaya dan PS Sleman.

Baca Juga: Persib Lolos ke Final Piala Menpora, Robert Albert Mengaku Senang Namun Kurang Puas dengan Permainan Persib

Kini, Frets dan Ezra sama-sama menempati posisi kedua pencetak gol terbanyak di Piala Menpora.

Peringkat pertama di daftar top skor masih dipegang oleh Persiraja Banda Aceh, Assanur Rijal Torres dengan koleksi empat gol.

Keempat gol Torres itu dicetak saat menjalani laga pada babak penyisihan grup D.

Kemungkinan Ezra dan Frets akan mencetak gol dan menjadi top skor menggeser Torres pun sangat terbuka lebar.

Mengingat kedua pemain Persib tersebut masih akan bermain bersama Pangeran Biru di partai final menghadapi Persija Jakarta.

Baca Juga: Liverpool Gabung European Super League, Jurgen Klopp Jawab Kabar Pengunduran Dirinya

Selain Frets dan Ezra, pemain Persib lainnya yakni Wander Luiz juga berpeluang menjadi top skor Piala Menpora 2021.

Sejauh ini, pemain asal Brasil itu telah mengoleksi dua gol untuk Pangeran Biru.

Persib melenggang ke final usai menyingkirkan PS Sleman di babak semifinal dengan agregat 3-2.

Pada final Piala Menpora 2021, Persib akan berhadapan dengan Persija.

Menurut agenda, partai final akan digelar sama seperti babak semifinal yakni dalam dua putaran (leg).

Leg pertama akan digelar pada Kamis, 22 April 2021, sedangkan leg kedua akan berlangsung pada Minggu, 25 April 2021.***

 

Editor: Bambang Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x