Penjelasan Tentang Shop and Drive, Biar Mobil Selalu Terawat Tak Mudah Rusak

- 10 Oktober 2020, 01:25 WIB
Shop and Drive pelayanan merawat mobil kapanpun dimanapun
Shop and Drive pelayanan merawat mobil kapanpun dimanapun /Dok DFSK

AKSARAJABAR - Bisnis-bisnis yang berkaitan dengan kendaraan roda empat pun kian menjamur, salah satunya adalah Shop and Drive. Shop and drive adalah bisnis retail modern otomotif pertama di Indonesia yang merupakan bagian dari PT Astra Otoparts.

Seiring dengan pasar mobil di Indonesia terus bertumbuh hingga sekarang. Bahkan berbagai pabrikan telah mengaspal di Tanah Air, seperti Toyota, Honda, Suzuki, Daihatsu, Wuling, DFSK, Hyundai, dan lain sebagainya. Maka bisnis Shop and Drive pun semakin berkembang.

Saat awal berdirinya sendiri, bisnis ini dinamai dengan "SUPER A". Setelah pada tahun 2000 barulah nama "Shop and Drive" dipakai. Kemudian Shop and Drive memiliki fokus bisnis pada quick service, fast moving general parts dan related services. Oleh sebab itulah banyak Shop and Drive menjadi buruan bagi mereka yang tak punya waktu berlama-lama di bengkel.

Dengan fokus bisnis seperti itu, Shop and Drive menghadirkan layanan yang memang memudahkan pelanggan. Tengok saja pelayanan home services dan battery juga oil home delivery. Sehingga kita bisa mendapatkan layanan bengkel di manapun dan kapanpun. Tinggal hubungi call center Shop and drive, maka petugas akan datang ke tempat kita.

Layanan mudah dan cepat, tak heran jika Shop and Drive pun selalu dicari.***

Editor: Yoga Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x