Kompon Ban Penyebab Buruknya Performa Valentino Rossi di MotoGP Jerman 2021

- 20 Juni 2021, 16:33 WIB
Valentino Rossi terkendala kompon ban di MotoGP Jerman 2021.
Valentino Rossi terkendala kompon ban di MotoGP Jerman 2021. /Instagram.com/ @valeyellow46/

AKSARA JABAR - Valentino Rossi akan memulai start dari posisi ke-16 pada balapan MotoGP Jerman Minggu, 20 Juni 2021.

Pada sesi kualifikasi MotoGP Jerman 2021, Valentino Rossi mencatat waktu 1 menit 20.972 detik.

Memulai balapan MotoGP Jerman dari posisi ke-16 tentunya bukanlah hal yang mudah bagi Valentino Rossi.

Baca Juga: Marquez Tembus Posisi Lima Besar, Berikut Link Nonton Live Streaming MotoGP Jerman, Minggu 20 Juni 2021

“Saya akan start dari P16 dan kualifikasi selalu sangat sulit, sangat rumit di sini dan Anda memiliki banyak pembalap top di grid terbawah,” ucap Rossi dikutip Aksara Jabar dari Crash Minggu, 20 Juni 2021.

Valentino Rossi bersama tim mekanik Yamaha Petronas SRT terus mencoba ban yang sesuai dengan lintasan dan cuaca Sirkuit Sachsenring Jerman.

“Kami perlu mencoba melakukan pilihan ban yang tepat dan memahami jika kami memiliki grip yang cukup selama balapan,” tambahnya.

Baca Juga: Link Streaming Nonton Drakor Voice 4 Episode 02 Subtittle Indonesia Lengkap dengan Sinopsisnya

Ternyata Valentino Rossi lebih menyukai tipe kompon ban yang kaku dan keras.

Valentino Rossi terakhir menggunakan tipe ban tersebut pada MotoGP musim 2018.

“Saya pikir saya kuat, cepat, dan kompetitif pada 2018. Saya tidak bisa memenangkan balapan, tetapi saya tiba P3 di kejuaraan dengan 5-6 podium dan saya merasa kuat. Misalnya, juga di sini di Sachsenring saya finis ke-2,” ucap Rossi.

Baca Juga: Link Nonton Streaming MasterChef Indonesia Season 8 Minggu 20 Juni 2021, Kekesalan Brian Kepada Adi

Akan tetapi semua berubah ketika MotoGP 2019 dimulai, ban dengan tipe kompon lebih lembut diperkenalkan.

“Mulai 2019 sesuatu berubah dan kami perlu bekerja dengan motor dengan cara yang berbeda dibandingkan dengan masa lalu. Secara pribadi saya sangat menyukai dukungan yang sangat baik dari belakang dan motor yang keras di belakang, ini untuk semua karir saya,” tambah Rossi.

Dengan tipe ban yang lembut Rossi mengaku kesulitan melakukan pengaturan ketika balapan.

Baca Juga: Persib Bandung Putuskan Tak Jadi Ikuti Piala Walikota Solo, Ini Alasan Coach Robert

“Sejak saat itu ban mulai sangat-sangat sulit dari jenis pengaturan ini. Kami perlu bekerja dengan motor dengan cara lain dan membuat motor lebih lembut. Naik untuk memuat ban dengan cara yang lebih baik, lebih halus. Jika tidak, ban akan cepat habis,” ujarnya.

Valentino Rossi mengaku tipe ban lembut membuatnya dalam masalah.

Baca Juga: Link Streaming Nonton Song Kang di Drakor Nevertheless Episode 01 Subtittle Indonesia

Tipe ban yang lembut tidak sesai dengan gaya balap Valentino Rossi.

Namun permasalahan ban tersebut diakui Rossi membuatnya terus berkembang dalam segi pengaturan.

"Dengan pengaturan seperti ini dan ban jenis ini, saya dalam lebih banyak masalah. Saya tidak dapat menggunakan gaya saya. Tapi memang seperti ini dan Anda perlu menemukan cara untuk berkembang," pungkasnya.***

Editor: Bambang Hermawan

Sumber: Crash.net


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x