Terpuruk di MotoGP 2021, Valentino Rossi Dapat Dukungan dan Doa Sang Ayah

13 Juni 2021, 17:47 WIB
Ayah dari Valentino Rossi berikan doa untuk anaknya setelah mengalami hasil yang buruk dalam laga MotoGP 2021. /Instagram.com/ @valeyellow46/

AKSARA JABAR - Ayah Valentino Rossi berikan harapan dan do’a bagi Rossi, untuk dua seri MotoGp 2021 mendatang.

MotoGP 2021 menjadi musim yang sangat sulit bagi Valentino Rossi.

Enam seri balapan MotoGP 2021 sudah dilalui Valentino Rossi bersama tim Petronas Yamaha SRT.

Baca Juga: Valentino Rossi Tuai Ragam Kritik Akibat Performa Memburuk

Namun Valentino Rossi terlihat kesulitan untuk memberikan performa terbaiknya.

Buruknya performa Valentino Rossi menuai berbagai macam komentar dan kritikan pedas.

Valentino Rossi rencananya akan menentukan kelanjutan karirnya setelah balapan MotoGP Sachsenring dan Assen.

Baca Juga: Hasil Euro 2020, Belgia vs Rusia: Romelu Lukaku Menjadi Top Skor Sementara Euro 2020

Mengetahui rencana putranya, sang ayah Graziano Rossi pun memberikan harapan dan do’a untuk Valentino Rossi.

Graziano Rossi berharap Valentino Rossi bisa membalap dengan cepat lagi.

“Seberapa tinggi harapan saya?, saya tidak tahu. Tentu saja sayang ingin menyelesaikan musim sebagai pembalap cepat,” ucapnya dikutip dari Motosan, Minggu 13 Juni 2021.

Graziano Rossi juga berharap Valentino Rossi bisa tampil cepat di Sachsenring dan Assen.

“Saya ingin dia tampil cepat pada dua balapan berikutnya, yaitu di Sachsenring kemudian di Assen,” pungkasnya.***

Editor: Bambang Hermawan

Tags

Terkini

Terpopuler