Timnas Indonesia vs Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023, PSSI: Terkandala Cuaca Panas

- 8 Juni 2022, 11:10 WIB
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan./dok. PSSI
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan./dok. PSSI /
AKSARA JABAR- Ketua Umum PSSI Mochmad Iriawan mengatakan bahwa kondisi cuaca saat Timnas Indonesia vs Kuwait berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2023 dalam keadaan panas.

Menurut Iriawan, kondisi tersebut merupakan suatu kendala untuk Timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait.

"Cuaca di sana memang cukup panas, bisa mencapai 42-47 derajat Celcius. Kalau malam, suhu bisa turun 25-30 derajat Celcius," kata Iwan Bule di Gedung Kemenpora, Jakarta, Selasa, seperti yang dikutip Aksara Jabar dari antaranews.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia 2023: Prediksi Timnas Indonesia VS Kuwait Rabu 8 Juni 2022, Live RCTI

Menurutunya, kondisi tersebut  akan mengganggu beberapa pemain Timnas Indonesia

Hal yang sama pun berlaku saat Indonesia melakukan aksi di atas rumput lapangan hijau dengan cuaca yang dingin.

"Namun, tetap harus dijalani. Secara umum, pemain dalam keadaan siap," ujar Iriawan.

Laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, akan mempertemukan antara Timnas Indonesia vs Kuwait.

Laga akan dimulai pukul 23,15 WIB di Jaber Al-Ahmad International Stadium.

Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023, Live TV Indosiar

Permainan sepak bola Kuwait, cukup terkenal tangguh di kawasan Asia, hal itu menjadikan Timnas Indonesia harus lebih berhati-hati, karena Kuwait terbukti cukup berat.

Di sisi lain, posisi ke-146 FIFA saat ini diisi oleh Timnas Kuwait, sedangkan Timnas Indonesia ada di ranking ke-159.

Akan tetapi, segala kemungkinan bisa saja terjadi pada laga Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait itu.

Dua Pertemuan Terakhir Kuwait vs Indonesia:

- 18 November 2009: Indonesia 1 - 1 Kuwait
- 14 November 2009: Kuwait 2 - 1 Indonesia

Prediksi susunan pemain

Timnas Kuwait;

Aid Al Khaldi, Sami Al Sanea, Fahad Al Hajeri, Al Fadhli, Ahmed Al Dhefiri; Ayedh, Fanani, Abujabarah, Fahad Al Ansari, Eid Al Rashidi, Ebrahim Kameel.

Timnas Indonesia;

Nadeo Argawinata, Pratama Arkan, Rizki Ridho, Elkan Baggott, Asnawi Mangkualam; Marc Klok, Ricky Kambuaya, Stefano Lilipaly; Witan Sulaeman, Irfan Jaya, Muhammad Rafli.

Prediksi Timnas Indonesia vs Kuwait

Laga perdana bagi kedua tim sangat penting sebagai bekal kepedean untuk pertandingan berikutnya.

Prediksi pertandingan ini  bakal berjalan ketat. Kuwait sedikit difavoritkan karena akan bermain di kandang pribadi.

Timnas Indonesia tentu harus waspada mengingat kondisi cuaca disana tidak begitu bersahabat.***

 

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x