Jadwal Semifinal Swiss Open 2022, Dua Ganda Putra Indonesia Bertemu Lawan dari Malaysia

- 26 Maret 2022, 10:30 WIB
Jadwal Semifinal Swiss Open 2022.
Jadwal Semifinal Swiss Open 2022. /PBSI/

AKSARA JABAR- Dua wakil ganda putra asal Indonesia berhasil lolos ke babak semifinal Swiss Open 2022 setelah melewati pertandingan yang cukup sengit, kemarin malam di Basel, Jum'at 25 Maret 2022. 

Keduanya akan bertemu dengan lawan dari Malaysia dalam laga semifinal Swiss Open 2022 di Basel, Sabtu 26 Maret 2022. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang akan menghadapi unggulan kedua Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Jadwal pertandingan semifinal Swiss Open 2022 akan kami ulas di akhir artikel ini.

Baca Juga: Persib Bandung Ditahan Imbang Persik, Zalnando: Bobotoh Kami Minta Maaf belum Bisa Juara Tahun Ini

Fajar/Rian akan menghadapi unggulan kedua Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang diprediksi akan menjadi tantangan berat bagi wakil Indonesia.

Dilansir dari Antara, dalam tiga pertemuan antara Fajar/Rian dan Aaron/Soh yang seluruhnya terjadi di tahun 2019, ganda putra peringkat sembilan asal Indonesia belum pernah sekalipun mengemas kemenangan, demikian catatan pertandingan BWF menyebutkan di laman resminya.

Sementara Pramudya/Yeremia baru akan pertama kali bersua dengan pasangan peringkat ke-18 Nur Izzuddin/Goh Sze Fei di arena kompetisi BWF.

Sebelumnya di babak perempat final hari Jumat, unggulan keempat Fajar/Rian menyingkirkan pasangan asal Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi setelah berlaga dalam rubber game selama 56 menit.

Fajar/Rian mengemas mencatatkan kemenangan 21-12, 9-21, 22-20 pada pertemuan kelima mereka sehingga keunggulan pertandingan menjadi milik Indonesia dengan 3-2.

Laga tidak mudah juga dialami Pramudya/Yeremia di babak delapan besar saat mereka bertemu wakil Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. Pasangan non unggulan ini tidak hanya menang rubber game seperti seniornya, namun juga menciptakan keunggulan 2-1 dalam catatan pertemuannya dengan Kim/Anders.

Baca Juga: Jadwal Acara NET TV Hari Ini Sabtu 26 Maret 2022: Ada One X Angela Lee vs Stamp Fairtex

Lewat laga berdurasi 47 menit, Pramudya/Yeremia menang dengan skor 21-17, 10-21, 21-14 atas unggulan kelima di perhelatan turnamen BWF super 300.

Namun nasib kurang baik dialami ganda putra ketiga Indonesia yang sempat lolos di perempat final yaitu Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Mereka terhenti di delapan besar setelah dikalahkan Goh/Nur, yang akan menjadi lawan Pramudya/Yeremia.

Meski sudah berjuang keras, namun Leo/Daniel harus mengakui keuletan wakil Malaysia dan terhenti dengan skor 18-21, 21-19, 12-21.

Berikut jadwal pertandingan semifinal Swiss Open 2022 :

Jadwal Swiss Open 2022: Sabtu, 26 Maret 

Lapangan 1 - 

1. [Match 4] Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) 

2. [Match 5] Jonatan Christie vs Kidambi Srikanth (India) 

3. [Match 6] Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (Jerman) 

4. [Match 7] Pramudya Kusumawardana/Yeremia Yacob Rambitan vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia) 

Lapangan 2 

1. [Match 2] Anthony Sinisuka Ginting vs Prannoy H. S. (India)

Berikut Link Live Streaming Swiss Open 2022 :

Anda bisa menyaksikan pertandingan semifinal dan final Swiss Open 2022 melalui siaran langsung di MNCTV dan iNews TV, maupun secara streaming melalui RCTI+ dan Vision+. 

Link Live Streaming Swiss Open 2022

Selain itu, Anda juga dapat memantau jalannya pertandingan lewat live score di laman bwfworldtour.bwfbadminton.com.***

Editor: Tiara Maulinda

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah