BREAKING! Marc Marquez Alami Gegar Otak Pasca Kecelakaan dan Absen dari Balapan MotoGP Mandalika 2022

- 20 Maret 2022, 15:59 WIB
Marc Marquez Alami Gegar Otak Pasca Kecelakaan dan Absen dari Balapan MotoGP Mandalika 2022.
Marc Marquez Alami Gegar Otak Pasca Kecelakaan dan Absen dari Balapan MotoGP Mandalika 2022. /Instagram/@marcmarquez93

Dikabarkan Marc Marquez akan segera kembali ke Barcelona untuk memeriksakan kondisinya pasca kecelakaan tersebut.

Baca Juga: Hasil Moto3 Mandalika 2022, Mario Aji: Alhamdulillah Sejarah Baru Tercetak untuk Indonesia

"Marquez akan kembali ke Barcelona untuk pemeriksaan lebih lanjut,"tutupnya.

Sementara itu, bos tim Repsol Honda mengungkapkan kondisi yang dirasakan Marquez setelah kecelakaan itu.

"Itu kecelakaan yang parah, benturan yang kencang di kepala, jadi biasanya kecelakaan seperti ini memerlukan waktu untuk pulih," kata Puig.

Puig juga menyatakan bukan tindakan yang aman untuk Marquez kembali ke lintasan.

"Bukan tindakan yang aman untuk mengirimkan dia kembali ke atas motor, jadi kami memutuskan yang terbaik adalah untuk melewatkan GP ini dan mencoba pulih dan melihat perkembangan selanjutnya pada 12-24 jam ke depan," lanjutnya.

Ia juga menambahkan bahwa tiga kecelakaan yang dialami Marquez bukan sesuatu yang mudah untuk dilewati juara dunia delapan kali tersebut.

Baca Juga: Crash! Marc Marquez Terpelanting 7 Kali di Tikungan 7 Sirkuit Mandalika, Pembalap Dilarikan ke Rumah Sakit

"(Marquez) Tidak merasa sakit tapi Anda bisa bayangkan setelah dia mengalami tiga kecelakaan hebat di akhir pekan ini, dan hari ini sangat parah. Dia tidak mendapati tulang patah tapi merasa tidak nyaman," pungkasnya.

Halaman:

Editor: Tiara Maulinda

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah