Persib TV Live Streaming Hari Ini versus Dewa United, Nonton Gratis Lewat Siaran Langsung di Indosiar

14 Desember 2022, 09:23 WIB
Persib TV live streaming hari ini versus Dewa United. Nonton Gratis lewat siaran langsung TV Indosiar jam 20.00 WIB. /Vidio

AKSARAJABAR.COM - Nonton pertandingan Persib Bandung vs Dewa United melalui siaran langsung Liga 1 di Indosiar hari ini, Rabu 14 Desember 2022.

Pertandingan Persib Bandung kontra Dewa United disiarkan Indosiar mulai pukul 20.00 WIB. Laga ini digelar di Stadion Manahan, Solo.

Sebagai informasi, live streaming Persib vs Dewa United hari ini tidak disiarkan lewat kanal YouTube Persib TV, melainkan situs Vidio yang harus berlangganan terlebih dahulu.

Baca Juga: Jadwal Indosiar Hari Ini 14 Desember 2022: Persib Bandung vs Dewa United Jam Berapa, FIFA World Cup 2022

Untuk menonton siaran langsung laga Persib hari ini, Anda hanya bisa menyaksikan lewat layar kaca televisi Indosiar.

Persib bersiap melanjutkan tren kemenangan pada pertandingan pekan ke-14 Liga 1 saat menghadapi Dewa United.

Sejauh ini, Pangeran Biru sudah mencatatkan lima kemenangan secara beruntun sejak ditangani pelatih asal Spanyol, Luis Milla.

Persib saat ini berada di peringkat ketujuh dengan 22 poin, hasil tujuh kali menang, sekali imbang dan empat kekalahan.

Jelang lawan Dewa United, Luis Milla mengaku tak memiliki persiapan khusus untuk melanjutkan tren kemenangan.

Ia mengatakan skuad asuhannya memiliki mentalitas bertanding yang baik. Namun, raihan tiga poin di laga ini menjadi tantangan bagi timnya.

Baca Juga: Score 808 Live Streaming Piala Dunia 2022 Argentina vs Kroasia, Nonton Gratis di SCTV, Cek Link Resmi Vidio

"Saat ini pemain memiliki mentalitas bertanding yang sangat bagus. Tapi tentu saja bukan hal yang mudah untuk bisa meraih kemenangan di setiap pertandingan karena butuh fokus dan fisik yang sangat baik," kata Milla dilansir dari laman resmi klub, Rabu 14 Desember 2022.

Meski begitu, sambung Milla, Pangeran Biru akan berjuang meraih tiga poin sekaligus menyuguhkan permainan menghibur untuk para Bobotoh.

"Sekarang, kami ingin melanjutkannya dengan perjuangan dan menampilkan permainan terbaik. Inilah dinamika positif yang kami harapkan," ucap pelatih berusia 56 tahun itu.

Sementara, pelatih Dewa United, Nil Maizar mengaku sudah mempersiapkan para pemain mulai dari segi fisik, taktik dan mental untuk meladeni permainan Persib.

"Persib tim yang sangat bagus dengan pemain-pemain berkualitas, baik asing maupun pemain mudanya. Insya Allah, Dewa United secara fisik, taktik dan mental siap menghadapi Persib besok malam (hari ini)," ungkap Nil.

Dewa United menghuni peringkat 13 klasemen sementara dengan raihan 13 poin, hasil dari tiga kali menang, empat imbang dan enam kekalahan.

Di laga terakhirnya, Minggu 11 Desember 2022 lalu, Dias Angga Putra dan kawan-kawan ditahan imbang 0-0 oleh Barito Putera.

Live Streaming Persib vs Dewa United.***

Editor: Andi Permana

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler