Saksikan Persija vs Bhayangkara Live TV Indosiar Hari Ini, Link Streaming di Vidio, Kick Off 20.30 WIB

3 September 2022, 17:29 WIB
Persija vs Bhayangkara live TV Indosiar hari ini. /Vidio.com/

AKSARA JABAR - Pertandingan Liga 1 2022 antara Persija Jakarta vs Bahayangkara FC akan ditayangkan live TV Indosiar hari ini, Sabtu, 3 September 2022. 

Duel Persija vs Bhayangkara live TV Indosiar hari ini berlangsung pukul 20.30 WIB.

Siaran langsung melalui live streaming Vidio bisa Anda dapatkan dengan mengakses link yang ada di akhir artikel ini.

Baca Juga: Live Streaming SPOTV, Siaran Langsung Kualifikasi MotoGP San Marino 2022 Malam Ini

Tiga kemenangan secara beruntun yang didapatkan Persija tentunya menambah kepercayaan diri jelang bertemu Bhayangkara di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. 

Hal itu seperti dikatakan oleh pelatih Persija, Thomas Doll di konferensi pers jelang laga, Jumat, kemarin.

Seperti dilansir dari ligaindonesiabaru.com, Sabtu, 3 September 2022, Thomas Doll meminta skuad Macan Kemayoran harus fokus pada laga kandang yang ketiga kalinya di musim ini.

Baca Juga: Harga BBM Pertamina 2022: Pertalite, Solar hingga Pertamax Naik Mulai Hari Ini Pukul 14.30 WIB

"Saya kira tim ini sedang dalam kepercayaan diri bagus setelah tiga kemenangan. Meski begitu kami tidak boleh kehilangan konsentrasi dan saya tidak mau hal itu terjadi. Apalagi setiap laga sangat penting," ujarnya.

Lebih lanjut, pelatih asal Jerman ini menambahkan adanya pemain berpengalaman di kubu Persija membuat dirinya yakin timnya bisa fokus dalam pertandingan melawan The Guardian.

"Banyak pemain yang berpengalaman jadi mereka sudah paham semua pertandingan sangat penting dan saya senang akhirnya bisa bertanding di kandang lagi setelah banyak melakukan pertandingan tandang," katanya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Arya Saloka Pemeran Aldebaran dalam Ikatan Cinta, Ternyata Hanya Punya 1 Mantan Pacar

Sementara itu kapten tim, Andritany juga meminta rekan-rekannya ekstra waspada dengan tim asuhan Widodo Cahyono Putro ini.

Meskipun mereka baru saja kalah melawan Persita pastinya Muhamad Hargianto dkk akan merepotkan Persija.

"Mereka pastinya ingin menang, pastinya mereka ingin mengembalikan kepercayaan diri dan kembali ke papan atas, tapi kami sudah siap untuk menghadapi pertandingan besok," ungkap kiper yang akrab disapa Bagol.

Adapun live streaming untuk menyaksikan laga Persija vs Bhayangkara dapat mengakses link berikut ini.

Klik di Sini.***

 

Editor: Tiara Maulinda

Sumber: ligaindonesiabaru.com

Tags

Terkini

Terpopuler