Profil Diego Michiels Mantan Bek Timnas yang Resmi Gabung Arema FC dengan Nomor Punggung 24

17 Juni 2021, 12:43 WIB
Profil Diego Michiels Bek Timnas yang Bergabung di AREMA FC /Instagram.com/@diegomichiels24/

AKSARA JABAR- Mantan Bek Timnas Diego Michiels resmi bergabung di Arema FC dengan nomor punggung 24, Rabu 16 Juni 2021.

Arema FC mengontraknya untuk bermain di Liga 1 selama satu musim.

Hal itu disampaikan langsung Presiden Klub Arema FC, Gilang Widya Pramana.

"Kontrak Diego satu tahun, perpanjangan jika Arema berprestasi, atau jika Diego menunjukkan performa terbaiknya," ujar Gilang kepada wartawan, Rabu malam 16 Juni 2021.

Baca Juga: Live Streaming Turki vs Wales Euro 2020, Kick Off 23.00 WIB di Mola TV

Profil Diego Michiels

Diego Michiels lahir di Deventer, Belanda, 8 Agustus 1990. Awal berkarier di Indonesia, Ia bergabung dengan Borneo F.C.

Diego meniti karier bola di klub amatir, RDC Deventer, kemudian direkrut Go Ahead Eagles untuk tim junior.

Penampilan perdana sebagai starter 11 pada 20 November 2009 lawan MVV.

Selain sebagai full back, Diego juga mampu bermain sebagai pemain tengah karena memang itu adalah posisi dia sebenarnya.

Dengan olah bola serta fisik yang mumpuni membuat Diego Michiels diagadang-gadang menjadi pemain nasional Indonesia pada masa mendatang karena saat itu, Diego masih berusia 21 tahun.

Diego Michiels merupakan pemain keturunan Indonesia - Belanda.

Ayahnya, Robbie Michiels, berasal dari Jakarta dan pernah menetap di Hollandia/Jayapura sampai tahun 1962.

Diego juga masih memiliki darah Timor yang diturunkan dari neneknya. Sedangkan sang ibu, Annet Kloppenburg adalah warga negara Belanda.

Dikutip dari akun instagram pribadinya @diegomichiels24 pada 17 Juni 2021, ia menyampaikan terimakasihnya atas kesempatan yang ia miliki.

“thanks alot for this amazing opportunity and now its time to work," tulisnya.

"Terima kasih banyak atas kesempatan luar biasa ini dan sekarang saatnya untuk bekerja,"katannya.

Sejumlah dukungan pun datang dari teman- temannya.

“terbaik, sukses sehat selalu capt ku,” komentar akun @nadeowinataa.

Singo Edan pun meyakini kehadiran Dieogo michiels membawa semangat positif untuk memenangkan Liga 1.

Kedatangan Diego Michiels dinilai akan membuat barisan pertahanan skuad Arema FC lebih rapat karena Diego memiliki kemampuan yang baik sebagai seorang pemain bertahan.

Diego dengan segudang pengalaman bermain bola di skala nasional, akan lebih mudah memahami taktik setiap lawan dari Aremania, lebih dari itu Diego Michiels bukanlah orang baru di Arema.

Dia pernah membela Arema (Cronus) pada musim 2012 dengan status pemain pinjaman dari Pelita Jaya.***

Editor: Iing Irwansyah

Tags

Terkini

Terpopuler