Manchester United Taklukan Wolves, Marcus Rashford Cetak Gol Jelang Akhir Pertandingan

30 Desember 2020, 12:06 WIB
Manchester United Taklukan Wolves, Marcus Rashford Cetak Gol Jelang Akhir Pertandingan /Instagram/@manchesterunited/

 

AKSARAJABAR- Menjelang akhir tahun 2020, Manchester United (MU) mampu membuat perolehan gemilang di Liga Inggris.

MU menang atas Wolves  dalam pertandingan Liga Inggris pekan ke  16 di stadion Old Trafford, Rabu dini  hari 30 Desember 2020.

Lewat aksi Marcus Rashford, MU berhasil membobol gawang Wolves pada menit ke 90+3 mengubah skor menjadi 1-0.

Baca Juga: Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Rabu 30 Desember 2020, Antam 2 Gram Rp1.921.000, UBS 0,5 Gram Rp.50

Kemenagan MU atas Wolves menjadikannya di peringkat kedua klasemen semenntara  Liga Inggris dengan  perolehan 30 Poin.  Sedangkan pemuncak klasemen Liverpool memperoleh 32 poin hanya terpaut 2 poin saja.

Dikutip Aksara Jabar dari laman resmi Manchester United, Pelatih  MU, Solskjaer mengatakan bahwa dirinya hanya akan fokus pada game selanjutnya saja.

Ditanya soal kemenangan, Solskjaer menjawab bahwa menurutnya pertandingan dalam Liga Inggris ini belum seperahunya. Diketahui pertandingan terakhir baru memasuki pekan ke 16.

Baca Juga: Sinopsis Radha Krishna Episode 79 Rabu, 30 Desember 2020 : Benarkah Kansa akan Bunuh Krishna?

“Kami memiliki posisi yang layak, saat ini, tetapi kami bahkan belum setengah jalan. Ini adalah perjalanan yang sangat panjang. Kami tidak tampil sebaik yang kami inginkan, tetapi kami memenangkan pertandingan melawan tim yang sangat sulit untuk dilawan, Wolverhampton. Kami telah berjuang,” katanya.

Ia pun mengatakan bahwa kemenagan atas Wolves merupakan kemenangan pertama bagi MU melawan mereka.

“Ini kemenangan pertama saya di liga melawan mereka. Kami telah mengalahkan mereka di Piala FA, tetapi saya pikir kami telah memainkan mereka tujuh kali dan tidak pernah ada banyak gol dalam pertandingan tersebut. Bagi saya, ini adalah langkah maju yang besar, ketika Anda tidak tampil, tetapi Anda tetap menang. ”tukasnya.***

 

 

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: manutd.com

Tags

Terkini

Terpopuler