Fadli Zon Sebut Polisi Tak Profesional Dalam Penanganan Demonstran di Berbagai Tempat

- 9 Oktober 2020, 09:25 WIB
Fadli Zon Sebut Polisi Tak Profesional
Fadli Zon Sebut Polisi Tak Profesional /Hasil Tangkapan Layar/YouTube/ Fadli/

AKSARAJABAR  - Polisi jadi sorotan, setelah demo besar-besaran pada Kamis 8 Oktober 2020 di berbagai daerah.

Banyak beredar video kekerasan, di sosial media, yang didiga dilakukan pihak kepolisian dalam mengamankan aksi massa dalam beberapa demo di daerah.

Pasca peristiwa Unisba di Bandung, hingga rektornya surati Kapolri kini giliran politisi Fadli Zon juga ikut sayangkan sikap polisi.

Baca Juga: Polisi Serang Kampus UNISBA, Rektor Surati Kapolri: Pimpinan Polri Kendalikan Anggotanya

Dalam twitnya pada pukul 19.50 WIB, 8 Oktober 2020 Fadli mengemukakan jika polisi tidak profesional dan menganggap demonstran sebagai musuh.

Tweetnya itu dia persembahkan langsung pada Divisi Humas Polri.

"Pak Kapolri, byk polisi brutal dlm penanganan demonstrasi di berbagai tempat. Lihat sj vodeo yg diambil warga. Sangat tdk profesional n menganggap demonstran sbg musuh. Seharusnya polisi di lapangan tak boleh bawa senjata. @DivHumas_Polri," cuit Fadli Zon.***

Editor: Yoga Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x