PSSI Resmi Tunda Liga I dan Liga 2  2020, Mochamad Iriawan : Berharap November Bisa Digelar Kembali

- 29 September 2020, 16:56 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. /PSSI

AKSARAJABAR- Lanjutan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2020 resmi ditunda oleh Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) pada Selasa (29/9/2020).

Awalnya gelaran tersebut akan dimulai pada awal bulan oktober 2020. Karena tidak mengantongi izin dari mabes polri akhirnya PSSI memutuskan untuk ditunda.

Sebelumnya pada Senin, 28 September 2020 Kepolisian Republik Indonesia (Polri) tak mengeluarkan izin keramaian untuk menggelar Liga 1 dan 2 2020.

Baca Juga: PT LIB Menanti Keterangan PSSI setalah Mabes Polri Tidak Memberi Izin Keramaian untuk Lanjutan Liga

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan berharap pada bulan November 2020 gelaran kompetisi tersebut bisa dilaksanakan kembali.

Menurutnya, jika  kompetisi digelar pada November 2020 akan selesai Maret 2021. Namun, jika kompetisi digelar pada Desember 2020 atau Januari 2021 dipastikan kompetisi sulit dilaksanakan.

"Kalau dilanjutkan Desember atau Januari 2021, sulit bagi PT Liga Indonesia Baru untuk memutar kompetisi. Sebab, April sudah memasuki bulan puasa dan Mei-Juni, kita akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20,”ujarnya.

“Jadi kalau dipaksakan pun pada bulan Agustus 2021. Tetapi, itu juga sulit bagi PSSI dan klub-klub Liga 1 untuk mengikuti agenda FIFA dan AFC,'' ungkap Mochamad Iriawan.

Dirinya menimbang, jika tidak ada kompetisi tahun ini hingga tahun depan akan menghilangkan satu generasi. Sebab dalam satu tahun banyak pemain yang tidak bisa mengikuti kompetisi, baik di Liga 1, Liga 2 maupun Liga 3.

Halaman:

Editor: Iing Irwansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x