Aplikasi MyPertamina Dapat Bintang 1, Ulasan Netizen Buruk

- 8 Juli 2022, 14:15 WIB
Aplikasi MyPertamina Dapat Bintang 1, Ulasan Netizen Buruk
Aplikasi MyPertamina Dapat Bintang 1, Ulasan Netizen Buruk /Instagram.com/@mypertamina


AKSARA JABAR- Aplikasi MyPertamina mendapatkan bintang 1 pada ulasannya di Play Store.

Aplikasi MyPertamina merupakan sebuah aplikasi yang dapat diakses melalui smartphone Anda.

Aplikasi MyPertamina dapat Anda download melalui perangkat HP Anda di Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iOS.

Baca Juga: 7 Cara Daftar Online Program Subsidi Tepat MyPertamina untuk Beli BBM dan Biosolar

Dengan menggunakan aplikasi MyPertamina diharapkan pelanggan Pertamina dapat dengan mudah untuk melakukan transaksi pembelian BBM secara non tunai.

Sejak berita dirilis pada 8 Juli 2022, aplikasi MyPertamina di Play Store sudah diunduh sebanyak 5 juta kali dan memiliki 272 ribu ulasan.


Sayangnya aplikasi MyPertamina ini mendapatkan bintang 1 untuk ulasannya di Play Store, dikarenakan aplikasi MyPertamina ini dianggap masih terdapat bug yang terjadi.


Aplikasi masih banyak bug nya, saat sudah daftar dan masuk, saya clear cache malah di suruh daftar / login lagi,"tulis Aditiya Permana.

"Aplikasi juga sangat berat, padahal jaringan internet lancar, terlalu lama dalam merespon data nya, apa spek server nya kurang mumpuni? keliatan sisi developer nya masih pemula, atau mungkin teknologi yang digunakan masih kuno tertinggal jauh dengan teknologi yang sedang trend / sedang banyak digunakan saat ini," lanjutnya.


Aplikasi lucu. Baru daftar saja bikin tensi naik. Masa bikin PIN sudah saya plototin dan benar, dianggap salah. Malah diarahkan dengan opsi lupa pin. Setelah bisa masuk saya pikir selesai, eh masih ada tahapan registrasi lagi. Sebaiknya aplikasi ini dijadikan opsi saja. Sama seperti opsi mobil banking atau ATM bagi pemilik rekening. Satu lagi. Sistim pembayaran kok tidak terintegrasi ke semua penyelenggara pembayaran? Kayaknya ada monopoli vendor nih,” ungkap Setyo Ws.

Halaman:

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: Playstore


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x