Jenazah Eril Ditemukan 6 KM dari Titik Lokasi Hilang di Sungai Aare, Swiss

- 10 Juni 2022, 08:52 WIB
Jenazah Eril Ditemukan 6 KM dari Titik Lokasi Hilang di Sungai Aare, Swiss.
Jenazah Eril Ditemukan 6 KM dari Titik Lokasi Hilang di Sungai Aare, Swiss. /Instagram/ataliapr/

"Dia tenggelam akibat kecelakaan ini," tulis mereka.

Baca Juga: Jasad Eril Ditemukan di Bendungan Engehalde, Atalia Kamil : Alhamdulillah Allahuakbar

Eril dilaporkan hilang saat berenang di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss, pada Kamis 26 Mei 2022 lalu.

Proses pencarian jasad Eril terus dilakukan pihak berwenang Swiss dengan menggunakan berbagai macam metode pencarian.

"Sejak pria itu hilang, tindakan pencarian intensif telah dilakukan. Banyak layanan darurat mencari orang hilang dari darat dan air. Antara lain, drone, perahu, penyelam, dan anjing polisi digunakan. Semua penyelidikan sekarang selesai," tutur laman @police.be.ch.

Dikabarkan, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil langsung bertolak ke Swiss setelah menerima kabar terbaru dari proses pencarian jenazah Eril.

Sebelumnya, Ridwan Kamil dan keluarga telah menggelar pengajian untuk Eril beberapa hari setelah tiba di Indonesia, sebelum akhirnya kembali ke Swiss tak lama pasca memperoleh informasi terbaru soal pencarian Eril.

Informasi ditemukannya Eril juga diperkuat dari postingan sang Ibu, Atalia Praratya Kamil dalam Insta Story yang diunggahnya pada 9 Juni 2022.

Baca Juga: Jenazah Eril Ditemukan di Bendungan Engehalde Bern Swiss, Ridwan Kamil: Alhamdulillah Ya Allah SWT

Istri dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil tersebut terlihat menuliskan ucapan syukur atas ditemukannya jasad Eril yang telah hilang selama empat belas hari.

Halaman:

Editor: Tiara Maulinda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah