Presiden Jokowi Sebut Pandemi COVID-19 Berikan Dampak Terhadap Perencanaan Pembangunan Nasional

- 4 Mei 2021, 14:38 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi)
Presiden Joko Widodo (Jokowi) /Tangkapan Layar Sekretariat Presiden/

AKSARA JABAR- Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan bahwa pandemi COVID-19 yang melanda Indonesia khususnya, telah memberikan pelajaran yang luar biasa dalam hal perencanaan pembangunan nasional.

Hal itu disampaikan oleh Presiden Jokowi dalam peresmian pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) yang digelar secara virtual , Selasa 4 Mei 2021 sebagaimana diunggah lewat kanal YouTube Sekretariat Presiden.

"Sebaik apapun perencanaan yang sudah kita buat kita juga harus siap untuk melakukan perubahan secara cepat untuk menyesuaikan dengan tantangan dan peluang-peluang," kata Presiden Jokowi.

Baca Juga: Wapres Maruf Amin Paparkan Pola Ketahanan Pangan Keluarga Ala Nabi Yusuf AS

Jokowi mengatakan bahwa yang terpenting tujuan utamanya dari pembangunan tidak berubah yakni antara lain untuk mensejahterakan rakyat dan memajukan bangsa.

Dirinya menyampaikan jika bangsa ini membutuhkan sinergi kekuatan untuk menyelesaikan berbagai masalah sedang dihadapi seperti masalah kesehatan dan perekonomian.

Misalnya disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan dan melakukan kebijakan 3T yakni Testing (pengujian), Tracing (pelacakan), Treatment (perawatan) dan vaksinasi membutuhkan dukungan dari semua pihak atau komponen bangsa.

"Butuh keaktifan seluruh jajaran pemerintahan dari pusat sampai daerah," ujarnya.

Tak hanya itu, dukungan dari para pelaku industri yang memproduksi alat kesehatan serta peran negara lain juga sangat dibutuhkan.

Halaman:

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x