Percaya atau Tidak Jika Usia 20 Tahun Waktu yang Tepat Kamu Bisa Percaya Diri, Ini Alasannya!

- 25 Oktober 2020, 20:08 WIB
Ilustrasi percaya diri
Ilustrasi percaya diri //Pixabay

 

AKSARAJABAR - Dengan budaya yang berbada mungkin hal tersebut sedikit banyak berpengaruh bagi sebagian orang untuk dapat percaya diri , dan biasanya beberapa orang berasumsi bahwa puncak dari harga diri seseorang itu di usia 20-an namun bukan itu masalahnya.

Dikutip Aksara Jabar dari thehealthy.com, peneliti dari Universitas Bern di Swiss menentukan kapan harga diri rata – rata orang, adalah yang tertinggi kemudian kabar baiknya adalah puncaknya datang dari beberapa dekade kemudian.

Sebuah studi yang diterbitkan dalam Jurnal Psychological Bulletin, menganalisis 191 artikel penelitian harga diri yang mencakup lebih dari 165.000 orang. Para peneliti tersebut menemukan bahwa ternyata harga diri akan meningkat di sepanjang hidup seseorang dengan sedikit hambatan selama tahun-tahun remaja.berkisar antara usia 11 hingga 15 tahun, harga diri akan berhenti naik tapi tidak pada posisi yang menurun.

Baca Juga: Libur Panjang, Camping Yuk! Berikut Daftar 5 Tempat Camping di Bandung dengan Harga Murah

Kemudian tingkat harga diri kita mulai naik lagi dan tidak mencapai puncaknya hingga memasuki usia paruh baya. Dan titik tertinggi untuk tingkat harga diri terjadi pada usia 60 dan bertahan disana hingga sedikit menurun pada usia 70-an dan 80-an karena seiring bertambahnya usia peran kita akan cenderung berubah maka wajar saja apabila harga diri menerima pukulan kecil hal itu dapat terjadi biasanya karena berkurangnya peran sosial .

Namun meskipun pemikiran mengenai penurunan harga diri di usia tua terdengar cukup menyedihkan , akan tetapi perlu di ingat bahwa itu hanya sedikit penurunan saja . Dr. Orth percaya bahwa sebagian besar orang dapat mempertahankan harga diri yang tinggi bahkan pada usia 90-an lebih.***

 

Editor: Yoga Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x