Tol Cisumdawu Cileunyi - Pamulihan di Kabupaten Sumedang Dibuka untuk Pemudik Lebaran 2022

- 18 April 2022, 20:09 WIB
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil /Dok. Via Humas Jabar/

AKSARA JABAR - Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) dibuka untuk para pemudik Lebaran 2022.

Hanya saja sebut Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil baru dibuka untuk satu seksi yakni dari Cileunyi di Kabupaten Bandung hingga Pamulihan di Kabupaten Sumedang.

"Tol Cisumdawu dipakai mudik yang sudah dibuka saja seksi satu. Iya, jadi sementara informasinya masih itu (baru seksi satu yang dibuka) nanti kalau ada kabar ada tambahan di exit berikut saya kabarin. Tapi per hari ini baru exit itu (seksi satu)," kata Ridwan Kamil di Gedung Sate Bandung. Senin, 18 April 2022.

Baca Juga: Asal Usul Sepak Bola Gajah, Benarkah Mengakar Hingga Kasta Bawah

Baca Juga: Pendukung Persipura Jaya Pura Resmi Gugat Persib Bandung Atas Dugaan Praktik Sepakbola Gajah

Baca Juga: Menteri Kesehatan: Anak di Bawah 18 Tahun Boleh Mudik Tanpa Booster Asal Sudah Vaksinasi Covid-19

Meski demikian sebut dia, dari hasil pertemuan dengan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, diketahui peresmian seluruh seksi Jalan Tol Cisumdawu akan dilakukan pada Juni 2022.

"Namun dengan adanya longsor itu memang terkendala tapi sedang diupayakan bulan Juni 2022 sesuai jadwal bisa dibuka. Hanya yang beroperasi itu tentunya yang kemarin dibuka ya. Sampai daerah Sumedang," imbuhnya.

Dengan demikian, kata dia, dua exit Jalan Tol Cisumdawu yang dioperasikan yakni seksi satu bisa dimanfaatkan masyarakat untuk mudik ke Sumedang.

Baca Juga: Pengadilan Negeri Banjarmasih Eksekusi Tiga Predator Anak dengan Vonis Kebiri Kimia

Baca Juga: Kawal Pemudik Lebaran 2022, Polda Jabar Siagakan 337 Pos Operasi Ketupat Lodaya 2022

Halaman:

Editor: Igun Gunawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x