Ingin Ada Percepatan, Bupati Subang Kembali Tinjau Pembangunan TPA Jalupang

- 28 Juli 2021, 13:00 WIB
Bupati Subang H.Ruhimat tinjau pembangunan TPA Jalupang
Bupati Subang H.Ruhimat tinjau pembangunan TPA Jalupang /Humas Kabupaten Subang

AKSARAJABAR - Bupati Subang, H.Ruhimat pastikan percepatan pembangunan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Jalupang, terutama soal akses jalan untuk mempercepat mobilisasi armada pengangkut sampah.

Bupati menyebut bahwa beberapa bulan ini memang dirinya sedang dangat fokus untuk menyelesaikan TPA tersebut.

Maka dari itu dia memastikan ada perkembangan aktual terkait pembangunan TPA Jalupang.

Baca Juga: Anggota Meninggal Dunia, DPRD Subang Siap-siap Gelar PAW: Berkas Masih di Partai Politik

"Pertama tentu soal akses, atau jalan untuk kelancaran keluar masuk arus kendaraan pengangkut sampah ya," katanya.

"Selain itu, untuk kondusifitas keamanan dan mengurangi dampak lingkungan, dalam waktu dekat saya intruksikan juga dilakukan pemagaran di areal lokasi," imbuh H.Ruhimat.

Dalam kesempatan yang sama, Kadis PUPR Subang Drs. H Syawal memaparkan bahwa saat ini pihaknya telah menyiapkan beberapa akses.

Baca Juga: Pemberlakuan PPKM Darurat Ketua DPRD Subang Minta Warga Patuhi Peraturan Guna Mempercepat Penanggulangan Covid

Akses dan rute jalan itu dipaparkan Syawal untuk kelancaran kendaraan pengangkut sampah menuju lokasi TPA Jalupang.

Adapun pihaknya tetap melakukan pembenahan pada rute yang saat ini telah digunakan oleh truk pengangkut sampah.

"Sesuai intruksi Pak Bupati kami sudah melakukan koordinasi, dan sesegera mungkin untuk merampungkan beberapa pekerjaan," tukasnya.***

Editor: Igun Gunawan

Sumber: Humas Kabupaten Subang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x