Catatan Apik Persib Bandung Jelang Vs Persela di Laga Terakhir Seri Kedua Liga 1, Henhen dan Zalnando Top

- 31 Oktober 2021, 13:48 WIB
Persib Bandung mencatat kemenangan keempat secara beruntun usai mengalahkan Persipura Jayapura 3-0 pada laga lanjutan Liga 1 2021/22 di Stadion Manahan Solo, Sabtu 30 Oktober 2021.
Persib Bandung mencatat kemenangan keempat secara beruntun usai mengalahkan Persipura Jayapura 3-0 pada laga lanjutan Liga 1 2021/22 di Stadion Manahan Solo, Sabtu 30 Oktober 2021. /Instagram.com/@persib/

AKSARA JABAR - Persib Bandung mencatat kemenangan keempat secara beruntun usai mengalahkan Persipura Jayapura 3-0 pada laga lanjutan Liga 1 2021/22 di Stadion Manahan Solo, Sabtu 30 Oktober 2021.

Hasil ini membuat Persib melanjutkan tren positif sebagai satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Liga 1.

Performa yang kian membaik ditunjukan anak asuh Robert Alberts di seri kedua Liga 1 membuat mereka kembali mencicipi puncak klasemen sementara.

Baca Juga: Hasil Polling Bobotoh, Febri Hariyadi Terpilih Jadi Man of The Match di Pertandingan Persib vs PSIS

Baca Juga: Sisa 2 Laga, Ini Jadwal Persib Selanjutnya di Seri Kedua BRI Liga 1 2021, Lawan Persipura dan Persela

Sementara itu, Bhayangkara FC masih membayangi dengan dua laga tersisa, sedangkan Persib tersisa satu laga melawan Persela Lamongan.

Catatan apik ini membuat kepercayaan skuad Maung Bandung semakin tinggi jelang bentrok dengan Laskar Joko Tingkir.

Selain Febri Hariyadi yang bersinar membawa Persib menang 1-0 atas PSIS di laga ke-9, kini ada dua pemain yang membuat Robert terpukau.

Mereka adalah Henhen Herdiana dan Zalnando. Kedua pemain ini turut mengantarkan Persib meraih kemenangan 3-0 atas Persipura di laga ke-10.

Pada laga tersebut, Henhen dan Zalnando berhasil menunjukkan performa yang menjanjikan setelah menyumbang masing-masing satu assist.

Henhen dan Zalnando mendapat pujian dari sang pelatih. Robert mengaku puas dengan performa dari kedua pemain ini dan bisa menjawab kepercayaan yang ia berikan.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG Live Streaming Indosiar Persib vs Persipura di BRI Liga 1 2021, Ini Line Up Kedua Tim

Baca Juga: Hasil Liga 1 Hari Ini: Taklukan Borneo FC 2-1, Bhayangkara FC Geser Persib di Puncak Klasemen

"Mereka (Henhen dan Zalnando) menikmati pertandingan dan itu adalah hal yang paling penting. Mereka berdua adalah pemain yang bertalenta," ujar Robert di sesi konferensi pers seusai laga.

Selain itu, dua striker Persib, Wander Luiz dan Geoffrey Castillion kembali menunjukan tajinya.

Luiz berhasil mencetak brace, sementara Castillion mencetak satu gol. Itu merupakan gol perdana bagi pemain berdarah Belanda tersebut.

Selanjutnya Persib Bandung dijadwalkan akan berhadapan dengan Persela Lamongan pada pekan ke-11 Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis 4 November 2021 pukul 20:30 WIB.***

Editor: Igun Gunawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah