Raih 6 Nominasi Oscar, Ini Sinopsis Film Minari

- 16 Maret 2021, 19:14 WIB
Bocoran sinopsis film Minari yang berhasil masuk 6 nominasi Piala Oscar 2021.
Bocoran sinopsis film Minari yang berhasil masuk 6 nominasi Piala Oscar 2021. /Twitter/Minarimovie/

AKSARA JABAR - Film Minari arahan sutradara Lee Isaac Chung mendapatkan enam nominasi dalam ajang Piala Oscar Ke-93 yang akan digelar pada 25 April 2021 mendatang.

Diambil dari kisah nyata sang sutradara, film Minari menceritakan keluarga imigran dari Korea Selatan yang berusaha untuk memulai kehidupan baru di sebuah wilayah perdesaan di Amerika Serikat pada tahun 1980-an

Sinopsis Film Minari menceritakan tentang sebuah keluarga asal Korea yang pindah ke Arkansas, Amerika Serikat sekitar tahun 1980-an.

Baca Juga: KPK Geledah Rumah dan Kantor Dinas Bupati Bandung Barat, Aa Umbara Terkait Dugaan Korupsi

Keluarga Jacob Yi yang terdiri dari sang istri Monica dan kedua anaknya David dan Anne pindah ke daerah pedesaan dengan tujuan mendapatkan lebih besar peluang untuk kehidupan yang lebih baik. 

Namun kenyataannya mereka sekeluarga malah mendapatkan sejumlah masalah, mulai dari sulitnya bercocok tanam di tanah Arkansas hingga pandangan orang Amerika terhadap para imigran.

Impian untuk mengubah lahan pertanian seluas 50 hektar menjadi lahan buah dan sayuran Korea dan menjualnya ternyata tidak semudah yang diucapkan. 

Baca Juga: Piala Menpora 2021 Digelar Maret ini, Pendukung Persib Bandung Sebaiknya Menyaksikan di Rumah Saja

Di tengah usaha dalam mewujudkan impian yang besar, terdapat banyak rintangan seperti perbedaan kebudayaan yang sangat mencolok dan tentu saja masalah keuangan yang selalu ada. 

Halaman:

Editor: Igun Gunawan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x