Paramount Plus Siap Bersaing Dengan Disney Plus dan Netflix

- 26 Februari 2021, 18:35 WIB
Paramount Plus siap saingi Disney Plus dalam layanan streaming.
Paramount Plus siap saingi Disney Plus dalam layanan streaming. /Instagram @paramountplus/

 

AKSARA JABAR - ViacomCBS meluncurkan Paramount Plus sebagai layanan streaming mereka, untuk bersaing bersama Disney Plus, Netflix, dan HBO Max dalam layanan streaming Film dan acara TV.

Paramount Plus akan memulai debutnya pada 4 Maret 2021. layanan baru ini akan dihargai USD9,99/bulan.

Layanan streaming Paramount Plus ini mencakup berbagai acara BET, CBS, Comedy Central, MTV, Nickelodeon, Paramount Pictures, dan Smithsonian Channel.  

Baca Juga: Sinopsis Film The Legend Of Hercules Tayang di Bioskop TRANS TV  

Pihak ViacomCBS  mengklaim bahwa layanan streaming mereka akan menghadirkan lebih dari 3000 Episode acara TV, 2500 Judul Film, dan lebih dari 1000 acara olahraga langsung beserta liputannya.

Paramount Plus berada di pasar layanan streaming yang sangat kompetitif. peluang untuk bisa bersaing dengan nama-nama besar Netflix, HBO Max, dan Disney Plus masih terbuka.

layanan streaming Paramount Plus dikenakan tarif berlangganan sebesar USD9,99 per bulan.

Baca Juga: Polres Subang Menciduk Pelaku Tindak Kejahatan dengan Kekerasan di Krajan Timur

Baca Juga: Ridwan Kamil Sebut Tanggap Darurat Bencana Banjir Telah Dilakukan Bahkan Jokowi Akan Pantau Bendungan Sukamahi

Paramount Plus juga menyediakan paket berlangganan dengan harga yang lebih murah di USD4,99 namun dengan tambahan iklan disetiap layanannya.

menarik melihat apakah Paramount Plus mampu menyaingi konsistensi Netflix atau berkembang pesat seperti Disney Plus, atau hanyak akan menjadi layanan streaming segmented bagi beberapa orang saja.

jika perkembangan layanan streaming di indonesia semakin meningkat setiap waktunya. tidak menutup kemungkinan pihak ViacomBCS akan memasukan Paramount Plus ke Indonesia.***

Editor: Igun Gunawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x